Home » » Harga Elpiji 12 Kg Batal Naik, Pertamina Merugi

Harga Elpiji 12 Kg Batal Naik, Pertamina Merugi



JAKARTA, Berita Rakyat News.com-Rencana Pertamina untuk menaikan harga elpiji 12 kg bulan ini pada Senin (22/04) dibatalkan. Awalnya pertamina akan menaikan harga elpiji 12 kg sebesar Rp 12 ribu menjadi Rp 82.200 pertabung.
Vice President Corporate Communication Pertamina, Ali Mundakir mengatakan, pihaknya memperoleh kabar dari pemerintah melalui Menteri Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) Jero Wacik, yang meminta Pertamina untuk menunda rencana perubahan sistem distribusi elpiji 12 kg yang berdampak pada harga elpiji 12 kg.
“Untuk itu, yang semulanya kenaikan akan diberlakukan mulai 22 April 2013 besok, ditunda pelaksanaannya,” kata Ali kepada wartawan, Minggu (21/04).
Dengan ditundanya kenaikan harga elpiji 12 kg tersebut, Ali memperkirakan kerugian perseroan dari penjualan elpiji 12 kg pada tahun bisa bertambah, bisa mencapai Rp 5 triliun. “Hingga akhir Maret 2013, Pertamina telah merugi sebesar Rp 1 triliun,” ujarnya.(Riharmin)

Share this article :
 

Umum | Politik | Hukum | Narkoba | Wawancara | Ekonomi | Kesehatan | Nusantara | Pendidikan | Redaksi
Copyright © 2013. - All Rights Reserved design by Kios Website